Bagikan :
clip icon

Pengguna Tiktok Wajib Tahu! Cara Mengganti Akun TikTok Menjadi Private

Morfotech Indonesia
foto : unsplash.com

Jakarta, Morfotech Indonesia_Media sosial Tiktok merupakan platform hiburan. Pengguna media sosial TikTok biasanya mengunggah video pendek, dan biasanya berisi mengenai edukasi, hiburan, tips and tricks dan masih banyak lagi.


Unggahan dalam bentuk video atau photo yang diposting ke TikTok tentunya akan dapat dinikmati oleh orang lain, dan juga bagi para pengikut account TikTok kamu. Namun perlu diketahui bahwa hal tersebut belum tentu nyaman bagi para pengguna TikTok. 


Baca juga: Kecanggihan Teknologi Artificial Intelligence (AI) Bisa Buat Avatar di Tiktok


Ada beberapa orang yang mungkin lebih memilih menjadikan account sosial medianya di-private, sehingga hanya account yang mengikuti (followers) saja yang dapat melihat postinganmu. 


Baca juga: Diblokir AS, Kini TikTok Hapus Semua Data Pengguna AS


Untuk mengubah status akun TikTok kamu menjadi privat, ikuti langkah-langkah berikut: 


  1. Buka aplikasi TikTok di perangkat kamu dan masuk ke akun kamu. Setelah masuk, ketuk ikon profil di kanan bawah layar untuk membuka halaman profil kamu.
  2. Di halaman profil, ketuk ikon tiga titik vertikal di kanan atas layar untuk membuka menu pengaturan. 
  3. Pada menu pengaturan, gulir ke bawah dan temukan opsi "Privasi dan Keamanan". Ketuk opsi ini untuk membukanya. 
  4. Di halaman Privasi dan Keamanan, kamu akan melihat opsi "account Private". 
  5. Aktifkan tombol di sebelahnya untuk mengubah status akun kamu menjadi private. Setelah mengaktifkan status akun private, hanya pengikut yang disetujui yang dapat melihat video kamu dan mengirim kamu pesan. 
  6. Pengguna lain harus meminta izin untuk mengikuti kamu. 
  7. Kamu juga dapat mengatur pengaturan tambahan seperti siapa yang dapat mengomentari video kamu dan mengirim pesan kepada kamu dengan memilih opsi yang sesuai di halaman Privasi dan Keamanan. 


Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu dapat mengubah status akun TikTok kamu menjadi private dan mengontrol siapa yang dapat melihat konten kamu dan berinteraksi dengan kamu.


Baca juga: Gunakan Snaptik Untuk Download Tiktok Tanpa Watermark


Tentunya dengan mengubah account kamu menjadi private, kamu harus yakin bahwa semua content kamu memang hanya ditujukan untuk followers yang kamu setujui saja. Selain itu juga Video yang kamu buat tidak dapat di Stitch, duet dan mengunduh video kamu. Sangat berbeda dengan account TikTok yang bersifat publik. Karena account yang bersifat publik tentunya video dapat terlihat oleh siapapun.


Semoga artikel ini bermanfaat dan Jangan lupa juga untuk menyebarkan informasi dan wawasan dalam artikel ini ke teman-teman kamu, ya! Have a nice day (EP).







Baca juga: Ternyata Main Sosial Media Memiliki Dampak Positif


Butuh jasa Pembuatan aplikasi dan website hubungi: www.morfotech.id


Sumber:
Admin Morfotechid - Morfotech creative Team
Rabu, Juni 14, 2023 1:41 PM
Logo Mogi