Laptop dengan Layar Berbentuk Kacamata Akan Segera Dirilis
Jakarta, Morfotech Indonesia_Inovasi teknologi terus berkembang dan kali ini hadir dari Sightful dengan produk terbarunya, Spacetop G1. Laptop ini menawarkan konsep unik yang belum pernah ada sebelumnya, yakni layar berbentuk kacamata.
Dengan harga yang dibanderol US$1.900 atau sekitar Rp 31,3 juta, perangkat ini menjanjikan pengalaman komputasi yang berbeda dari laptop konvensional.
Baca juga: Nvidia Kini Menjadi Perusahaan Terbuka dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar di Dunia
Menurut laporan Wired, Spacetop G1 sudah dapat dipesan melalui program Pre-Order sejak akhir bulan lalu. Sightful menyatakan bahwa pengiriman produk ini baru akan dilakukan pada Oktober mendatang. Dikutip cnbcindonesia.com, Senin 24/6/2024.
Ini memberikan kesempatan bagi para penggemar teknologi untuk menjadi yang pertama merasakan inovasi ini sebelum dirilis ke pasar yang lebih luas.
Spacetop G1 hadir sebagai solusi bagi mereka yang mencari perangkat portabel namun tetap ingin menikmati layar besar tanpa harus membawa monitor tambahan. Pengguna dapat menikmati layar jumbo hingga 100 inci hingga dapat dibagi beberapa monitor atau dalam satu layar saja.
Layar berbentuk kacamata ini memanfaatkan teknologi Augmented Reality (AR) untuk memberikan tampilan yang immersive dan interaktif. Dengan tambahan port USB-C yang digunakan untuk menyambungkan perangkat eksternal seperti monitor.
Dengan menggunakan kacamata Spacetop G1, pengguna dapat menikmati fitur-fitur canggih dan desain futuristik, serta pengguna juga dapat lakukan rapat online karena sudah dilengkapi mikrofon dan speaker kecil.
Pocketlint melaporkan masing-masing layar pada kacamata itu dilengkapi dengan layar OLED. Resolusinya mencapai 1080P serta dukungan refresh rate mencapai 90 Hz. Spacetop G1 ini dapat digunakan di tempat kerja hingga dalam pesawat. Dikutip cnbcindonesia.com (24/6).
Perangkat ini dilengkapi dengan chip Qualcomm Snapdragon QC8550, RAM sebesar 6GB, serta penyimpanan internal 128GB. Kombinasi ini memastikan kinerja yang cepat dan ruang penyimpanan yang cukup untuk berbagai kebutuhan pengguna.
Spacetop G1 diprediksi akan menarik perhatian banyak pengguna, terutama mereka yang bekerja di bidang kreatif dan teknologi. Pengguna dapat menikmati privasi lebih saat bekerja di tempat umum karena layar hanya terlihat oleh pemakainya.
Baca juga: Ketahui 4 Fitur di Smartphone Anda Untuk Aktivitas Outdoor
Dari segi harga, Spacetop G1 jauh lebih murah dibandingkan perangkat AR milik Apple. Vision Pro, perangkat AR keluaran Apple, dibanderol mulai dari US$3.499 atau sekitar Rp 56 jutaan.
Namun dari segi pixel, Vision Pro unggul karena memiliki 11 juta pixel. Sedangkan Sightful hanya menampilkan 2 juta pixel per layar pada perangkat perangkatnya. Perbedaan harga yang signifikan ini menjadikan Spacetop G1 sebagai alternatif menarik bagi konsumen yang mencari teknologi canggih dengan anggaran lebih terjangkau.
Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa juga untuk menyebarkan informasi dan wawasan dalam artikel ini ke teman-teman kalian, ya! Have a nice day (EP).
Baca juga: Google Akuisisi Startup Cameyo untuk Membawa Aplikasi Windows ke ChromeOS
Butuh jasa pembuatan aplikasi dan website hubungi: www.morfotech.id