Bagikan :
clip icon

15 Shortcut Keyboard di Microsoft Word yang Harus Diketahui oleh Penulis

Morfotech Indonesia
foto : unsplash.com

Jakarta, Morfotech Indonesia_Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi pengolah kata.Aplikasi ini biasa digunakan untuk membuat surat, laporan, dan dokumen lainnya yang berbasis kata. Microsoft Word mampu memproduksi berbagai kebutuhan profesional dan dilengkapi dengan fitur-fitur untuk membantumu bekerja.


Shortcut adalah tombol pintasan di keyboard yang diaktifkan dengan cara menekan dua atau lebih tombol secara bersamaan untuk memunculkan fitur tertentu di Microsoft Word. 


Baca juga: Tips Cepat Merapikan Paragraf di Microsoft Word dari Format yang Sudah Ada


Dengan menggunakan shortcut, kamu tidak harus kerepotan mencari tombol fitur yang kamu butuhkan di Microsoft Word. Kamu tinggal menekan tombol-tombol yang sesuai dan fitur yang dibutuhkan akan langsung keluar. 


Bagi para penulis, memahami dan menggunakan shortcut keyboard dapat meningkatkan produktivitas serta efisiensi dalam mengelola dokumen.


Baca juga: 3 Cara Cepat Mengubah Teks Menjadi Tabel di Microsoft Word


Berikut adalah 15 shortcut keyboard di Microsoft Word yang wajib diketahui oleh para penulis.


1. Ctrl + N: Membuat dokumen baru dengan cepat tanpa perlu menggunakan mouse.


2. Ctrl + S: Menyimpan dokumen saat ini ke lokasi yang telah ditentukan.


3. Ctrl + C dan Ctrl + V: Mengcopy dan menempelkan teks atau elemen lainnya dengan mudah.


4. Ctrl + Z: Membatalkan tindakan terakhir, sangat berguna jika terjadi kesalahan.


5. Ctrl + B: Memberi format teks menjadi tebal


6. Ctrl + I: Memberi format teks menjadi Italic 


7. Ctrl + U: Memberi format teks menjadi bergaris bawah secara berturut-turut.

  

8. Ctrl + F: Membuka kotak pencarian untuk menemukan kata atau frasa dalam dokumen.


9. Ctrl + H: Membuka kotak ganti untuk mengganti kata atau frasa dengan yang baru.


10.  Ctrl + A: Memilih seluruh teks dalam dokumen dengan cepat.


11. Ctrl + X: Memotong teks atau elemen yang dipilih dan menempatkannya di clipboard.


12. Ctrl + Y: Mengulangi tindakan terakhir setelah menggunakan Ctrl + Z.


13. Ctrl + P: Mencetak dokumen dengan pengaturan cetak yang telah ditentukan.


14. Ctrl + Home dan Ctrl + End: Bergerak cepat ke awal dan akhir baris dalam dokumen.


15. Ctrl + +Alt+S: digunakan untuk membagi window dokumen menjadi 2.


Baca juga: 100 Kombinasi Tombol Keyboard dan Fungsinya untuk Mengakses Shortcut di Semua Komputer


Mengetahui dan menggunakan shortcut ini akan membantu penulis meningkatkan efisiensi kerja mereka dalam Microsoft Word. Dengan mempraktikkan dan menghafal kombinasi tombol ini, penulis dapat mengoptimalkan waktu dan fokus mereka saat bekerja dengan dokumen. Jadi, jangan ragu untuk mencoba dan memanfaatkan kemudahan yang ditawarkan oleh shortcut-keyboard ini dalam pengolahan kata Anda.


Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa juga untuk menyebarkan informasi dan wawasan dalam artikel ini ke teman-teman kalian, ya! Have a nice day (EP).





Baca juga: Ketahui Pengertian Mouse, Sejarah, Fungsi dan Jenis-jenis Mouse

Butuh jasa Pembuatan aplikasi dan website hubungi: www.morfotech.id


Sumber:
Admin Morfotechid - Morfotech creative Team
Kamis, Desember 7, 2023 11:30 AM
Logo Mogi